TERJARING OTT, WALI KOTA BEKASI RAHMAT EFFENDI TIBA DI KPK

Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi terjaring operasi tangkap tangan (OTT) KPK (CNNIndonesia/Feri Agus Setyawan)

Jakarta, CNN Indonesia — Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi tiba di gedung Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) usai ditangkap dalam operasi tangkap tangan (OTT), Rabu (5/1) malam.
Rahmat Effendi alias Bang Pepen tiba di Gedung Merah Putih KPK sekitar pukul 22.51 WIB dengan didampingi petugas KPK dan kepolisian.

Rahmat dengan baju lengan panjang hijau enggan menjawab pertanyaan sejumlah awak media. Ia dibawa ke lantai 2 Gedung Dwiwarna KPK untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut.

Berdasarkan sumber CNNIndonesia.com, tim penindakan KPK menangkap Rahmat dan sejumlah orang lainnya dalam operasi tangkap tangan di Bekasi sekitar pukul 14.00 WIB, Rabu (5/1).

Salah satu yang ditangkap adalah Wali Kota Bekasi Rahmat Effendi. Pria yang akrab disapa Pepen itu langsung dibawa ke Gedung KPK untuk diperiksa. Salah seorang pengusaha juga dikabarkan turut ditangkap.

Foto: (CNNIndonesia/Ryan Hadi Suhendra
Rahmat enggan pertanyaan para awak media yang tengah menunggu di KPK.
“Saat ini pihak yang diamankan dibawa ke Gedung Merah Putih KPK untuk dilakukan permintaan keterangan,” ujar Plt. Juru Bicara Penindakan KPK, Ali Fikri, Rabu (5/1).

Berdasarkan ketentuan Kitab Undang-undang Hukum Acara Pidana (KUHAP), KPK mempunyai waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang ditangkap tersebut.(ryn/bmw)
sumber: cnnindonesia

This entry was posted in Berita. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *