CARA MEMBUAT POPCORN ANEKA RASA

Popcorn terbuat dari jenis jagung khusus yang mudah merekah jika terkena panas. Kandungan serat pada popcorn sangatlah tinggi. Selain mengandung karbohidrat , popcorn mempunyai kandungan kalori dan lemak yang rendah sehingga bagus untuk kita konsumsi.

Biasanya popcorn banyak dijumpai di area bioskop karena popcorn memang enak dinikmati sambil menyaksikan film di bioskop. Bila selama ini kita hanya mengenal jenis popcorn yang manis dan asin. Padahal popcorn bisa divariasikan dengan berbagai rasa sesuai dengan selera kita. Berikut ini akan dijelaskan cara membuat popcorn dalam 2 variasi rasa:

POPCORN KEJU MERICA

Bahan :

750 gr popcorn mentah
25 gr mentega
1 sdt merica bubuk
250 gr keju cheddar parut
1 sdt garam halus

Cara membuat popcorn keju merica:

Masukkan popcorn ke dalam wajan, tutup dan biarkan sampai popcorn mekar semua
lelehkan mentega, masukkan merica bubuk. Aduk rata
Taburkan keju parut diatas popcorn, tambahkan mentega leleh, merica bubuk, dan garam halus. Aduk sampai rata
Hidangkan segera dalam keadaan panas

POPCORN MEKAR MADU

Bahan:

150 gr jagung popcorn siap pakai
2 sdm minyak goreng
150 gr gula pasir
75 gr mentega
2 sdm madu
2 sdm cream

Cara membuat popcorn mekar madu:

Siapkan panci yang agak tinggi lengkap dengan tutupnya
Panaskan minyak dengan api sedang
Masukkan gula pasir, mentegamadu, cream dan popcorn
Tutup panci rapat dan sesekali goyang-goyangkan panci agar popcorn mudah mengembang
Masak sampai semua popcorn mekar
Keluarkan popcorn dari dalam panci dan popcorn siap disajikan
sumber: carapedia

This entry was posted in Informasi Teknologi Tepat Guna. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *