PEMBANGUNAN JALAN LAYANG SIMPANG POS SEBABKAN MACET TOTAL

TERTIB KENA SEMBIRING. MEDAN. Jl. Jamin Ginting di sekitar Padangbulan pasti setiap harinya terjadi kemacetan terutama di waktu-waktu menjelang jam kerja atau sehabis jam kerja. Begitupun, belum separah yang terjadi sejak sebulan belakangan ini. Kemacetan paling parah terutama sekali terjadi di sekitar Simpang Pos, persimpangan Jl. Jamin Ginting dengan Jl. Ngumban Surbakti.

Kemacetan di Simpang Pos diperparah oleh jalan layang (fly over). Menurut pantauan Sora sirulo. Kemacetan panjang di Jl. Jamin Ginting bisa terjadi  dari Simpang Pasar 5 hingga Simpang Selayang. Begitu juga kemacetan di Jl. A. H. Nasution biasa terjadi antara Simpang Pos hingga Asrama Haji. Sering sekali terjadi di kawasan ini macet total dalam waktu yang sangat lama.

Semua sopir angkutan umum mengeluhkan kemacatan ini karena sangat mempengaruhi pendapatan mereka. Tadinya mereka bisa beroperasi 3 terip per harinya, kini mereka hanya mampu menempuh 2 terip. Bukan hanya para sopir angkutan umum, para penumpang juga sangat megeluhkan keadaan ini karena membuat perjalanan mereka juga banyak terhambat.
sumber : sorasirulo

This entry was posted in Berita, Berita dan Informasi Utk Takasima. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *