Indonesia, perempuan yang didiagnosa penyakit ini terus mengalami peningkatan setiap tahun. Bahkan di Inggris, kanker payudara menyerang sekitar 125 perempuan dalam setiap harinya.
Sebuah penelitian Amerika Serikat menemukan solusi baru mengatasi penyakit kanker payudara. Mengkonsumsi apel setiap hari diyakini para peneliti dapat menekan pertumbuhan sel kanker.
Dalam riset yang menggunakan tikus sebagai objek penelitiannya, tim penenliti dari Cornell Univerity’s Institute for Comparative and Enviromental Toxycology, New York, menemukan, apel dapat memperlambat pertumbuhan tumor asenocarcinoma yang selama ini menjadi penyebab kematian terbesar pada penderita kanker payudara.
Semakin banyak buah apel yang diberikan pada tikus-tikus tersebut, maka perkembangan tumor semakin dapat diperlambat.
“Jumlah tumor pada tikus-tikus yang kami berikan apel tidak hanya semakin sedikit, tetapi juga semakin mengecil, tidak terlalu membahayakan dan berkembang lebih lambat dibandingkan pada kelompok tikus yang tidak memakan buah apel,” ujar Prof. Rui Hai Liu, yang terlibat dalam penelitian.
Hasil penelitian yang telah dipublikasikan dalam Journal of Agricultural and Food Chemistry ini, menunjukan sekitar 81% tikus yang tidak mengkonsumsi apel mengalami pertumbuhan sel tumor yang melaju cepat.
Sementara kelompok tikus yang memakan satu apel setiap hari, hanya 23% yang mengalami pembiakan sel tumor.
Tim peneliti menyakini, kandungan flavonoids atau phenolics yang membuat apel berpotensi menghambat perkembangan sel tumor. Menurut mereka, dalam satu buah apel terdapat kandungan flavonoids atau phenolics yang cukup tinggi yang bisa melawan kanker payudara.
Inilah | Jakarta | Jurnal Medan
sumber: http://medan.jurnas.com