SERING DICIUM SEBABKAN RADANG PAYUDARA


Ingat dengan Malinda Dee? Tersangka kasus penggelapan dana nasabah Citibank sedang dalam perawatan dokter karena mengalami peradangan payudara.  Seperti apakah radang payudara itu?

Radang payudara atau infeksi payuradara yang biasa dikenal dengan sebutan mastitis disebabkan adanya infeksi pada jaringan payudara karena adanya penyumbatan. Jika sudah akut, bisa berakibat pengangkatan payudara.

Tanda radang payudara bisa bermacam-macam termasuk timbulnya benjolan di sekitar payudara. Benjolan sangat dimungkinkan memerah dan menimbulkan rasa panas dan nyeri. Tidak heran penderita akan merasa payudaranya terasa cenat-cenut, apalagi bila benjolan ini sebagai bisul yang pecah. Selain penampilannya menjadi mengerikan, tentu saja nyerinya akan bertambah hebat.

Meski tidak berbahaya seperti kanker payudara, sakit ini perlu diwaspadai, apalagi jika suami atau pasangan Anda perokok dan tidak peduli dengan kesehatan mulut sehingga mulut menjadi tempat berkembangbiak kuman.

Karena ciuman pasangan di payudara ditengarai sebagai salah satu penyebab radang payudara. Jadi, tidak terbatas hanya pemilik payudara saja yang harus menjaga kesehatan mulut, waspadai jika pasangan atau suami Anda gemar menghisap puting payudara saat berhubungan seks.
sumber : http://waspada.co.id

This entry was posted in Uncategorized. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *