Puisi: GULITA BASAH
Oleh: Ita Apulina Tarigan
Gelap sudah gulita, gerimis meringis-ringis
Kodok bersahutan kung… kung…
Pasti lehernya bengkak membesar
Aku terselip diantara guguran daun pohon asam
Angin menderas gemeretak menerpa kaca
Licin basah terasa, lembab tanah sekitar
Aku takut, takut ….
Takut dilompati kodok ….
sumber : sorasirulo