MASYARAKAT KUTALIMBARU DAMBAKAN PERBAIKAN JALAN

Kutalimbaru-andalas Warga Kecamatan Kutalimbaru Deli Serdang, dambakan perbaikan jalan sejak Simpang Tuntungan hingga Desa Rumah Bacang, untuk kelancaran transportasi dan mengurangi biaya operasianal pengangkutan hasil pertanian masyarakat.

Pasalnya, kondisi jalan sepanjang 8 km itu kini sangat memprihatinkan. Sehingga biaya operasional pengangkutan hasil pertanian masyarakat lebih besar dan aktivitas sehari-hari termasuk anak-anak sekolah agak terganggu.

Permohonan warga di 14 Desa, masing-masing Desa Kutalimbaru, Suka Rude, Pasar X, Suka Makmur, Suka Dame, Kuala Lau Bibik, Sawit Rejo, Silebo-Lebo, Namu Rube Julu, Perpanden, Lau Bakeri, Sampe Cita , Namo Misik dan Desa Sei Mencirim terungkap dalam pertemuan warga dan kepala Desa dengan anggota DPRD Deli Serdang Daerah Pemilihan VI dalam rangka reses tahap III tahun 2012 di kantor
camat Kutalimbaru, kemarin.

Kepada anggota dewan yang terdiri dari Mberngap Sembiring, Sabar Bangun SE, Maya Shinta Sianturi SKM, Timur Sitepu AMd, Mester Sembiring, Rekki Nelson Barus dan M Iqbal, warga menyampaikan
perbaikan jalan menuju desa mereka adalah satu impian.

Mberngab Sembiring mengajak warga untuk bersabar, mengingat kondisi keuangan daerah (APBD) masih minim dibanding banyaknya pembangunan yang harus dibenahi. Warga diminta agar tidak terdorong emosional.

Yang tidak kalah penting, masyarakat diharapkan tetap menjaga ketenteraman agar tetap kondusip. Jangan terpancing-dengan isu-isu negatif yang dilontarkan oknum-oknum tidak bertanggungjawab yang bisa merusak tatanan kebersamaan dan silaturahim warga. Apalagi saat ini menjelang Pilgubsu, tentu di sana-sini banyak kepentigan politis yang menghalalkan segala cara.

Sedangkan, Ketua Tim Reses Sabar Ginting mengimbau seluruh aparat desa agar tidak bosan
mensosialisikan kepada masyarakat agar taat membayar pajak. Camat juga diminta terus memberikan support kepad kades dalam penagihan PBB.(TH)
sumber : harianandalas

This entry was posted in Berita, Berita dan Informasi Utk Takasima. Bookmark the permalink.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *